Waspada! Scam Beta Test Silent Hill F Mulai Beredar di Internet

Scam Beta Test Silent Hill F — Beberapa penipuan atau scam cukup banyak muncul dan membawa beberapa judul game baru yang akan rilis pada tahun 2025. Dan baru-baru ini, Silent Hill F menjadi sasaran target modus tersebut.

Hal ini tengah beredar di internet hingga Bloober Team selaku developer memberi peringatan pada gamer untuk berhati-hati. Seperti apa peringatannya?

Scam Beta Test Silent Hill F Tengah Beredar di Publik


Melalui akun X resmi Jepang, Bloober Team telah mencuit peringatan untuk gamer terkait undangan tertutup untuk Beta Test Silent Hill F. Mereka secara tegas berkata baik undangan tertutup, event, dan situs selain official adalah palsu dan mengandung penipuan.

Selain itu, developer juga konfirmasi banyaknya akun tiruan yang muncul dalam beberapa hari ini, yang mana dapat memikat beberapa gamer atau penggemar untuk masuk ke dalam situs berbahaya.

Agar mencegah hal tersebut, Bloober menyarankan pemain untuk memantau informasi seputar Silent Hill F hanya di situs dan X resmi. Mereka juga ungkap jika ada situs atau akun media sosial yang membawa nama game atau Konami, itu merupakan penipuan dan tidak terkait dengan perusahaan.

Bukan Pertama Kali Terjadi


Kejadian adanya scam Beta Test ini bukan pertama kali terjadi dalam video game, khususnya pada game-game baru.

Sebelumnya, pernah beredar scam playtest Elden Ring Nightreign yang sempat membuat heboh para penggemar karena undangannya cukup menjanjikan. Selain itu, beberapa hari lalu The Witcher 4 juga mengalami hal sama hingga developer turun tangan memperingati penggemar.

Itulah informasi tentang hadirnya scam Beta Test game horor terbaru dari Bloober Team. Selalu waspada dengan penipuan yang mengatasnamakan Silent Hill F ya, Brott!




LihatTutupKomentar